5 Manfaat Kesehatan Timun Suri, Buah Favorit untuk Buka Puasa

0

Buah dengan nama latin Cucumis melo L var reticulatus Naudin ini paling populer disajikan menjadi es buah untuk menu buka puasa. Sebelum memahami manfaat dari timun suri, sebaiknya Anda pahami lebih dahulu kandungan zat gizi makro dan mikro di dalamnya.

Per 100 gram buah mentimun suri, mengandung zat gizi sebagai berikut.

  • Air: 96,32 gram (g)
  • Protein: 1,26 g
  • Lemak: 0,04 g
  • Karbohidrat: 2,09 g
  • Kalsium: 768 miligram (mg)
  • Zat besi: 0,20 mg
  • Serat: 0,89 mg
  • Vitamin C: 24,86 mg
  • Kalium: 1008 mg
  • Fosfor: 422 mg

Mentimun suri kaya akan nutrisi sehingga sangat mungkin berpotensi baik untuk kesehatan tubuh, terutama jika dikonsumsi secara rutin dan sesuai aturan. Bila dilihat dari kandungan gizinya, berikut merupakan 5 manfaat timun suri yang dilansir dari hellosehat.com.

  1. Membantu mencukupi cairan tubuh

Timun suri kaya akan air sehingga makanan ini cocok selama bulan puasa karena umat muslim menahan makan dan minum setidaknya 12 hingga 13 jam dalam sehari. Tubuh tentu akan kehilangan banyak cairan. Nah, untuk mengganti cairan tubuh yang hilang ini, timun suri bisa jadi memenuhi asupannya.

2. Mencegah sekaligus mengatasi sembelit

Timun suri mengandung serat, sehingga dapat mencegah dan mengatasi sembelit. Setiap hari, Kamu setidaknya perlu mendapatkan serat sekitar 20 hingga 30 gram. Nah, kebutuhan serat ini bisa dipenuhi dengan mengonsumsi timun suri. Konsumsi serat juga bisa membantu perut kenyang lebih lama, sehingga cocok untuk orang yang sedang menjalani diet untuk menurunkan berat badan.

3. Menurunkan risiko berbagai penyakit

Timun suri mengandung vitamin C yang bertindak sebagai antioksidan. Bahan aktif pada timun suri ini memberi manfaat perlindungan yang melimpah. Mengutip situs Mayo Clinic, antioksidan yang terkandung pada jenis vitamin ini dapat melindungi sel-sel tubuh dari radikal bebas. Molekul berbahaya ini dihasilkan tubuh ketika memecah zat gizi makanan, paparan sinar matahari, atau asap rokok.

4. Menyehatkan tulang

Seperti kita ketahui, tulang akan tetap sehat jika konsumsi vitamin D tercukupi. Namun, nutrisi yang dibutuhkan tidak hanya itu saja. Tulang juga membutuhkan mineral lain, seperti kalsium, fosfor, dan zat besi. Nah, nutrisi tersebut bisa didapat dari timun suri.

5. Menurunkan Risiko Anemia

Satu lagi kandungan nutrisi timun suri yang memberi manfaat dalam pencegahan anemia, yakni zat besi. Bila kadar zat besi dalam tubuh rendah, kondisi ini bisa berujung dengan anemia. Nah, timun suri yang kaya zat besi ini secara tidak langsung dapat membantu menurunkan risiko anemia.

Nah itu dia beberapa manfaat mengonsumsi Timun Suri, tapi perlu diingat konsumsi timun suri setiap hari juga harus dengan porsi yang tepat dan tidak boleh berlebihan yaa sobat halalin.

Baca juga: 5 Healthy Ways of Breaking Fast to make Fasting smoother

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *